Halaman

Rabu, 22 September 2010

Faktor-faktor perpindahan Kerajaan Mataram Kuno dari Jawa Tengah ke Jawa Timur

Pada abad ke 10, Kerajaan Mataram berpindah dari Jawa Tengah ke Jawa Timur. 2 faktor yang melatarbelakangi perpindahan Kerajaan Mataram Kuno dari Jawa Tengah ke Jawa Timur adalah sebagai berikut:

1)Perebutan kekuasan antara para pangeran di Kerajaan Mataram Kuno ketika Sri Maharaja Rakai Watukura Dyah Balitung Dharmodaya Mahasambu (Wawa) berkuasa. Perebutan kekuasan tersebut menyebabkan perang antar para pangeran, sehingga Kerajaan Mataram Kuno di Jawa Tengah menjadi kacau dan hancur. Setelah hancur, kerajaan ini dibangun kembali di Jawa Timur oleh Mpu Sindok.

2)Selain perebutan kekuasaan antara para pangeran di Kerajaan Mataram Kuno, (diduga) Kerajaan Mataram Kuno berpindah karena bencana alam, yakni letusan gunung merapi, sehingga secara fisik Kerajaan Mataram Kuno hancur. Kerajaan ini hancur dan dibangun kembali di Jawa Timur oleh Mpu Sindok.

1 komentar:

  1. Pada alasan yang kedua,, (letusan gunung merapi),, dasar prasasti.nya apa???

    BalasHapus

Tuliskan komentarmu disini ...